JSON Variables

Header Ads

[Review] Music Video Lagu Jepang Terbaru (27 September 2015)

Untuk minggu ini, aku cuma memberikan tiga rekomendasi video klip baru. Uhuhu... sorry cuma sedikit, emang yang update alias baru beredar di internet minggu ini cuma segitu. Tapi moga-moga aja listnya tidak mengecewakan. Yuk kita cek, apa aja tiga PV baru tersebut.

1. Namie Amuro - Golden Touch (New Edit)
PV ini merupakan versi baru dari lagu Golden Touch punya Namie. Sebenarnya lagu ini sudah dibuatkan PV sebelumnya, tapi dibuat lagi satu versi. Perbedaan yang jelas antara PV versi ini tentang versi sebelumnya adalah, di PV ini, tampang Namie nongol. Sedang di PV sebelumnya, enggak. Lagunya ngebeat, ceria dan bikin semangat.
Aku mau bicara sedikit (atau banyak) tentang PV lagu ini. Waktu pertama kali keluar dan bereda di internet, PV ini langsung menarik perhatian jutaan pemirsa karena konsep unik dan kreatif yang diusung PV ini. Konsepnya sebenarnya tidak jauh jauh dengan judul lagu ini, Golden Touch. Jadi, sambil nonton PV ini, kita disuruh untuk menyentuh suatu titik di tengah video, dan kamu akan merasakan sebuah sensasi seakan sesuatu terjadi di klip tersebut karena sentuhan emas jari telunjukmu. Ah, susah jelasinnya. Untuk lebih jelas, silahkan tonton PVnya langsung. Haha.
Jujur aja, waktu pertama kali PV ini beredar, ane langsung donlot, tapi gak pernah ditonton. Gkgk. Nah, waktu ngebaca kalo PV ini masuk sebagai salah satu Video Klip paling inovatif yang ada, ane jadi penasaran dan memutuskan untuk menonton PV ini (yang original version). Hasilnya, waw, ane terkesan! Sensasi yang ditimbulkan oleh sentuhan telunjuk ane di tengah-tengah video benar-benar menyatu dan membuat ane tercengang sambil ketawa sendiri. Sungguh, PV-nya unik. Wajar aja kalo video ini memiliki jutaan penonton di laman officialnya.
Oh iya, di antara semua adegan yang ada di PV tersebut, kalo di suruh milih, ane suka bagian yang ada kucing dan ikannya. Lucu. >o<

2. Tackey & Tsubasa - Yamanotesen Uchimawari ~Ai no Meiro~
Minggu ini, ada anak Johnny’s ‘Senior’ yang meluncurkan single teranyarnya, Tackey & Tsubasa. Haha. Ane bilang senior, karena grup ini emang satu diantara grup JA yang udah veteran. Lagu terbaru mereka ini, Yamanotesen Uchiwatari (susah bener nyebut judulnya), bertemakan tentang kereta dan stasiun kereta di seluruh jepang. Lagunya ngebeat, PV-nya funny, ada bapak-bapak diajak joget soalnya.
Lagu yang satu ini kalo ane bilang, ada unsur edukasinya. Kenapa? Karena lagu ini mengajari kita tentang apa saja nama-nama stasiun kereta yang ada di jepang. Wkwk

3. VALSHE - DISPLAY
Kali ini ada lagu terbaru dari penyanyi keluaran Nico Nico, VALSHE, yang berjudul DISPLAY. Uwoooh, ane suka ngeliat tipe penyanyi kayak gini neh. Dengan dandanan super ‘otome’, kalau tidak mau dibilang Vkei, membuat Valshe tampak seperti tokoh utama cowok yang ada di otome game. Dijamin bakal bikin cewek berkyaa-kyaa melihatnya.
Di PV lagu ini, uniknya, kita bisa melihat penampilan VALSHE dari masa ke masa yang lengkap dengan pakaian yang ia kenakan di PV-PV sebelumnya. Pokoknya cocok banget dah dengan judulnya, DISPLAY, menampilkan gambaran VALSHE dari satu PV ke PV lain, perfect. Apalagi video yang ane tonton kualitas HD, makin mulus aja tuh penampakan beliau. Wkwk.
Btw, ane baru menyadari sebuah fakta mengejutkan yang selama ini tak pernah ku perhitungkan. VALSHE itu cewek! Oh my God, ane pikir selama ini dia itu cowok yang bervisual ala cewek, macam grup-grup V-Kei itu. Ketipu dah ane. Jujur aja, awalnya emang sempat curiga kenapa wajahnya super mulus gitu. Apalagi waktu ngeliat penampakan ia di PV Kimi e no Uso. Ane mikir, ni cowok kagak malu apa, pakai pita di kepala segala. Ternyata, ane yang terlalu bernegative thinking. Dia cewek tulen, gan!
Hoho, suaranya benar-benar membuat ane ketipu. Serius deh, suruh aja seseorang mendengarkan salah satu lagunya tanpa melihat penampilannya, pasti bakal bilang kalo yang nyanyi adalah cowok. Gue yang udah liat sosoknya aja masih bersikeras dia adalah cowok. Gkgk. Asli, suaranya benar-benar tinggi parau macam cowok. Usut punya usut, dia emang punya dua kemampuan vokal, vokal cowok dan tentunya vocal cewek juga. Salut dah ane. Kapan-kapan mau dong denger lagu dia dengan suara yang cewek version. Ehehe.

Nah, walo cuma ada tiga lagu, ane nulis reviewnya lumayan panjang, eya. Haha, biarlah. Kebetulan emang ada yang unik dan ane kepengen nulis, jadi panjang gini neh curhatannya. Tapi besok-besok kalo listnya emang banyak, bakal ane tahan diri agar nulis seadanya aja. Wkwk
Untuk sekarang, silahkan dinikmati dulu tiga lagu diatas. ^_^

Post a Comment

0 Comments