Salah seorang temanku bertanya, bagaimana sih cara mengganti ikon blog seperti yang ada di blogku. Sebagaimana yang kalian lihat, ikon blog ini bukanlah gambar blogger sebagaimana yang menjadi ikon default blogger, namun aku menggantinya dengan lambang Arashi berwarna ungu. Cantik, kan?
Bukan cuma blog ini, kalian juga bisa mengganti ikon blog kalian masing-masing dengan gambar yang kalian suka. Caranya sebenarnya bahkan cukup mudah.
1. Pertama masuk dulu ke bagian Tata Letak blog, lagu pada bagian Favicon yang ada di kiri atas, klik Edit
2. Selanjutnya tinggal kita Browse, gambar apa yang akan kita jadikan ikon blog kita. Ingat, gambarnya harus berupa bujur sangkar. Bila bentuknya melenceng sedikit saja dari bujur sangkar, biasanya gambar tidak akan diterima. Kalau suah begini, kamu bisa mengedit gambar yang kamu akan jadikan ikon menjadi segi empat dulu, atau mencari gambar lain yang bentuknya benar-benar pas segi empat.
3. Kalau sudah tinggal klik Simpan.
Setelah mengklik Simpan, biasanya ikon blog kamu tidak akan langsung terganti secara otomatis. Tidak apa, tunggulah paling lama sekitar satu jam, maka ikon blog kamu akan sudah berubah menjadi ikon yang tadi kamu unggah.
Selamat mencoba!
0 Comments