JSON Variables

Header Ads

Cara Mudah Download Video di Yinyuetai (How to Download Video From Yinyuetai)

Yinyuetai adalah salah satu situs tempat nonton video yang cukup sering ku datangi. Berbeda dengan YouTube, petunjuk dan menu-menu yang ada dalam situs ini adalah bahasa mandarin, bukan bahasa Inggris, sehingga mungkin membuat penggunanya yang tidak begitu mengerti bahasa mandarin sedikit kesulitan. Termasuk aku, awalnya. Meski begitu, berhubung situs ini bagaikan surga video klip bagiku, maka aku berusaha sekeras mungkin untuk mengerti petunjuk dan menu-menu dalam Yinyuetai.

Aku lupa kapan pertama kali ku mengenal situs ini. Yang jelas kejadiannya waktu ku masih aktif mengelola situs uswatunhasanahast.blogspot.com yang sekarang sudah diblokir ama blogger. Ehe. Kebetulan kan di blog tersebut aku juga menyediakan link download video klip Jepang. Semuanya ya ku dapatkan dari situs Yinyuetai ini. Oke, jadi sebenarnya jenis video klip apa aja yang ada di situs ini?

Secara keseluruhan, situs Yinyuetai mengcover video-video klip dari penyanyi yang ada di Asia Timur seperti China, Taiwan, Jepang, dan Korea. Meski begitu, video penyanyi dari barat juga banyak banget. Video saat para penyanyi menyanyikan lagu mereka secara live dalam sebuah program musik juga banyak kok. Karenanya bisa ku bilang, situs ini tidak cuma menyediakan video klip, tapi program-program televisi juga. Hampir semua program televisi (selain dorama) yang ku tonton juga sumbernya dari Yinyuetai. Misalnya, Music Station, Kouhaku Uta Gassen, VS Arashi, Arashi ni Shiyagare, sampai yang terbaru, program yang selalu ku tonton setiap minggunya, Utage!. Pokoknya lengkap dah! Tinggal bagaimana trik kita cara mencari video tersebut agar sampai ke video tujuan. Haha. Bahkan lebih dari itu, situs ini juga menyedian link-link konser live para penyanyi terkenal, lo. Mau cari konser-konser AKB48? Pasti ada. Aku belum pernah download sih. Ehe. Video konser yang pernah ku donwload cuma konsernya Aqua Timez, YUI, Ikimono Gakari, dan semua video konsernya Arashi, lengkap dari yang Iza! Now ampe yang terbaru. Uwoho. Benar-benar surga deh.

Meski begitu, berhubung ini situs China, jangan berharap kamu mendapatkan video yang memiliki subtitle bahasa Inggrisnya. Kebanyakan acara musik atau variety yang ada di situs ini gak ada subtitlenya. Kalaupun ada, subtitle yang disediakan adalah bahasa Mandarin, sama aja bohong bagi ane yang kagak ngerti mandarin sama sekali ini. Ehe. Meski begitu, kalo yang namanya niat, tetap aja nonton meski tanpa subtitle. Lagipula ku rasa kemampuan berbahasa Jepangku gak payah-payah amat, jadi waktu nonton variety masih bisa ikut-ikutan ketawa waktu melihat para bintang tamunya ngobrol bareng. Oho. Kalo nonton musik kayaknya gak apa-apa yak gak ada subtitlenya, yang penting bisa ngikutin lirik lagunya, beres! ^_^

Oke, back to the tittle. Bagaimana cara ngedonload video di Yinyuetai. Well, pertanyaan ini sejujurnya sudah banyak ditanyakan padanya waktu ku masih mengelola blogku yang lama. Tapi aku tak mau menjawabnya karena ku pikir itu masih jadi rahasia perusahaan. Nyaha. Berhubung sekarang ku tidak mengelola blog itu lagi, maka sekarang akan ku buka aja semua rahasianya. Hoho.

Sebenarnya cara ngedonload video di Yinyuetai cukup gampang. Kita cuma perlu membuka situs yang bisa mengconvert link video di Yinyuetai menjadi link download video. Disini, ada dua situs yang sering ku gunakan.
1. www.flvcd.com
Ini situs pertama yang ku gunakan untuk mendonlot video di yinyuetai. Cara downloadnya gampang. Pertama, pada video yang ada di yinyuetai, cari link video tersebut. Link video bisa dilihat pada adress bar yang ada di bagian atas, atau bila kamu ingin mengambil link-link video yang ada di beranda situs Yinyuetai, kamu bisa mengklik kanan vidoe tersebut, lalu klik ‘Copy Link Location’.
Bisa copy di address bar
Atau klik kanan, copy link location
Nah, selanjutnya tinggal masukkan saja ke kotak persegi panjang yang ada di situs flvcd, lalu klik GO!. Setelah itu linknya akan muncul. Tinggal klik untuk donlot, ato bisa juga klik kanan lalu klik ‘Save Link As’ atau ‘Download with IDM’ jika ada program IDM yang terinstal di web browsing kamu. Gampang kan?
Tinggal download deh!
2. www.flvdown.com
Situs selanjutnya adalah flvdown. Cara downloadnya sama dengan di flvcd. Setelah nemu link downloadnya, tinggal masukkan ke kotak persegi panjang yang ada di situs flvdown, lalu klik Fetch. Petunjuk yang ada di situs ini menggunakan bahasa Inggris, jadi pasti lebih mudah yak.

Kalau disuruh memilih mana yang lebih mudah, flvcd atau flvdown, ku rasa ku akan memilih flvcd. Saat mengklik GO!, setelah laman reload maka linknya akan langsung muncul. Sementara di flvdown, ada saat ketika ku mengklik Fetch, link downloanya gak muncul-muncul. Well, sepertinya faktor itu disebabkan oleh koneksi internetku yang lambat, jadi kalo koneksimu lancar maka tak akan ada masalah. Meski begitu, bila kamu menggunakan flvdown, ada banyak pilihan link download, mau HD, SD atau LD, aku lupa rinciannya, ehe. Sedangkan kalo di flvcd, cuma ada satu pilihan link download dengan kualitas standar sehingga gak bisa mengdonlot video dengan kualitas makin mantep lagi. Jadi, mau pilih flvcd atau flvdown, keputusan ku serahkan kepada pembaca masing-masing. ^o^
Kalo proses fetchingnya gangguan, munculnya kayak gambar di atas
Sebenarnya, selain Yinyuetai, ada banyak kok situs china yang menyediakan video klip semacam itu. Soku, tudou, dan lain-lain. Meski begitu, Yinyuetai berhasil melampaui semua situs tersebut karena Yinyuetai sukses menyediakan video-video dengan kualitas super. Ya, aku pernah juga mendownload video di tudou dan soku, dan kuakui kualitasnya tidak begitu memuaskan, pokoknya jauh dari Yinyuetai deh. Karenanya pada akhirnya yang ku rekomendasikan adalah tetap Yinyuetai.

Happy download!

Post a Comment

6 Comments

  1. thanks yaaaa kak ngebantu banget hehe

    ReplyDelete
  2. Have you tried Allavsoft?I t can Download YinYueTai music videos directly to play on your iPhone, iPad, iPhone, PSP, Sansung, Apple TV, X360, etc. You can find it at http://www.allavsoft.com/how-to/download-yinyuetai-video.html

    ReplyDelete
  3. apa cara ini berlaku utk video yg di blokir di region code indonesia?

    ReplyDelete
  4. ka aku mau tanya cara registrasi di yinyuetai itu gimana yah? aku udah berkali kali regis tetep zonk soalnya ga paham mandarin padahal sudah aku translate sana sini :( terimakasih kak~

    ReplyDelete
  5. To download videos from Yinyuetai, you may try this method http://www.allavsoft.com/how-to/download-yinyuetai-video.html

    ReplyDelete