Yosh, kembali lagi dengan daftar lagu lagu terbaru minggu ini, edisi 6 September 2015. Sedikit menyenangkan, karena salah satu penyanyi favorit ane juga merilis videonya pada minggu-minggu ini. Ehe. Jadi langsung saja kita lihat daftar music video lagu Japan terbaru minggu ini.
1. Crystal Kay & Namie Amuro – REVOLUTION
Setelah sebelumnya berduet dengan Ken Hirai serta Jolin Tsai, sekarang Namie Amuro memutuskan untuk berduet dengan Crystal Kay, penyanyi blasteran Amerika. Awalnya saat melihat foto promo mereka, ku pikir ini bakal lagu yang menghentak seperti lagu duet Namie dengan Ken, Grotesque, ternyata tidak. Well, lagunya memang ngebeat, tapi gak bikin kepala goyang-goyang lah. Tapi tetap asyik kok. Mereka berdua kelihatan cantik dan seksi di PV lagu ini. XD
2. Arashi - Ai wo Sakebe
Nah, ini nih penyanyi favorit yang barusan ane maksud. Uwohoho… Kali ini Arashi kembali merilis single yang ditujukan bukan untuk drama atau movie yang dibintangi membernya. Lebih fresh lah. Lagu ini memiliki kesan happy, kayak lagu GUTS! walau gak sekonyol-konyol gitu juga. Tapi sebenarnya, lagu ini sendiri bercerita tentang pernikahan dengan lirik yang menyentuh. Karenanya, untuk syuting PV ini, member Arashi ‘membajak’ sebuah acara pernikahan di Jepang sana, dan terlihat jelas di PVnya si pengantin cewek sungguh terkejut melihat kedatangan member Arashi. Karenanya PV ini juga terasa touching banget. Di bagian awal juga diperlihatkan member Arashi yang tengah berlatih menarikan koreografi lagu ini. Suka ngeliatnya.
Beberapa bilang konsep PV lagu ini yang bertemakan pernikahan meniru konsep MV-nya Maroon5 yang Sugar. Yang lain membela dengan mengatakan kalo yang Arashi version, weddingnya sungguhan, kalo yang Maroon5 weddingnya settingan. Ane no comment karena belum nonton yang Maroon5 version. Hoho..
3. E-Girls - Dance Dance Dance
E-Girls, sisternya para abang EXILE kembali mengeluarkan lagu baru yang gayanya gak jauh-jauh dari lagu E-Girls kebanyakan: ngebeat dan full of dance. Tapi kalo ku pikir, lagu ini lebih ‘kakkoii’ ketimbang lagu-lagu mereka sebelumnya, macam Anniversary atao Gomen ne Kissing You.
Ngomong-ngomong, di salah satu bagian tarian, mereka menunjukkan gerakan fenomenalnya MJ, yaitu walking moon. Untuk lagunya sendiri, aku suka bagian reff lagunya. Tapi jujur saja, pengalihan nada antara bait satu ke bait lainnya cukup mengganggu bagiku. Kayak kesatuannya gak pas aja. Tapi mungkin memang disitu seninya. Cuma aku yang kurang sreg dengan gaya semacam itu.
4. SCANDAL – Sisters
Lama gak mendengar lagu SCANDAL, kali ini mereka menyanyikan lagu yang lebih pop-ish ketimbang rock-ish. Lagunya ngebeat dengan kesan happy, mirip kayak lagu Pin Heel Surfer. Padahal aku sendiri lebih suka lagu mereka yang menghentak kayak single yang baru-baru ini mereka rilis, Stamp!.
Oke, bicara lagu ini, untuk PV-nya, member SCANDAL menyanyi dikelilingi para gadis yang sibuk mengamera mereka. Jadilah ku berpikir jangan-jangan nih lagu digunakan untuk CM Smartphone, meski itu masih belum terbukti kebenarannya. Haha
Well, kalo kamu mengaku penggemar SCANDAL, harus ngedengar nih lagu. :)
5. 9nine - MY ONLY ONE
Ane kenal sama 9nine cuma gara-gara ane sering ngeliat Kawashima Umika, salah satu membernya, seliweran di banyak dorama Jepang. Agak kaget juga waktu tahu dia adalah member idol group.
Konsep PV ini yang banyak menampilkan warna-warna cerah memberikan kesan relaxing bagi yang melihatnya, plus happy juga. Nada lagunya sendiri mudah dicerna. Btw, lagu ini digunakan sebagai ending theme untuk anime Denpa Kyoushi.
6. Every Little Thing – Sayonara
Uwah, meski saya bukan penggemar Every Little Thing, tapi lagu ini bener-bener menyentuh, apalagi kalo di dengar sambil melihat PV-nya. It’s relaxing yet touching. Ceritanya sebenarnya cuma tentang seorang badut yang menghibur para anak-anak sekolah. Tapi entahlah, mungkin karena memikirkan bagaimana perjuangan seorang badut untuk mencari nafkah, tiba-tiba saja membuatku merasa sedih. Terus juga adegan terakhir, waktu sang badut melambai ke atas, apa maksudnya coba?
Very recommended!
7. Miyano Mamoru – FRONTIER
Minggu ini kita kedatangan satu orang seiyuu lagi. Kalo boleh jujur, Miyano Mamoru adalah seiyuu cowok pertama yang ‘ku akui’ sebagai seorang penyanyi. Haha
Lagu ini sendiri relaxing biasa aja. PV-nya sendiri malah cuma diambil dengan take panjang dari awal sampai akhir tanpa pemotongan adegan. Agak ngebosenin sih, kurang ada seninya, tapi lumayan lah buat penggemar Mamoru-kun kalo mau melihat gaya coolnya. Hallah ^0^
8. NICO Touches the Walls - Uzu to Uzu
NICO Touches the Walls kembali dengan sebuah lagu yang, tentu saja, merupakan soundtrack anime. Lagu ini digunakan sebagai lagu pembuka anime Arslan Senki.
Dari gayanya emang udah ketahuan kalo ini lagu anime, dengan gaya NICO yang khas. Lagunya rocking, tapi juga cukup relaxing kao di dengarkan sambil menghayati terjemahan lagunya. Tapi jujur aja, ngeliat PV dengan format muter-muter begitu malah bikin pusing. >_<
9. Chris Hart - Anata E
Wadow…. Lagunya menyentuh banget! Sumpah, baik lirik maupun videonya, perfect buat membuat air mata sukses mengalir di kedua pelupuk mata ane.
Okelah, kita certain PV-nya aja. Kisahnya sederhana, tentang seorang ayah yang tinggal berdua dengan anak perempuannya. Sang istri sendiri meninggal saat melahirkan, sehingga si anak yang berbakti dengan rajinnya melakukan setiap tugas rumah, dan sang ayah sungguh bangga dengan itu. Si ayah merindukan istrinya, tapi disisi lain juga bangga dengan buah hati yang diberikan padanya.
Sampai suatu hari, di ulang tahun si anak yang ke sepuluh, tiba-tiba sepucuk surat datang. Tak disangka, surat itu ditulis oleh ibunya sepuluh tahun yang lalu. Surat itu ditujukan khusus bagi anaknya yang telah berumur sepuluh tahun. Kedatangan surat itu sontak membuat sang ayah dan ank menangis tersedu. Tapi juga di saat bersamaan mereka ingin terus bangkit untuk menjalani hidup, selalu bahu membahu berdua. Ah, manisnya.
Melihat lagu ini ane jadi inget ama abah ane yang udah tenang di peristirahatannya. This song is sad yet very touching. Like it!
10. Mikako Komatsu - Gunjou Survival
Eh, ada seiyuu lagi. Kali ini seiyuu cewek, yang menyanyikan lagu ini khusus sebagi lagu ending anime anime Aoharu × Kikanjuu. Lagunya ngebeat and ngerock. Pokoknya anime banget dah. PV-nya sendiri tentang perang-perangan dan senjata, gak jauh-jauh dari animenya. :D
11. Kaela Kimura – EGG
Sebenarnya ane bukan penggemar Kimura-san, tapi lagu ini cukup relaxing sehingga ane menikmatinya. Lagu ini digunakan sebagai insert song di dorama 37,5º no Namida.
12. ayumi hamasaki - Sayonara feat. SpeXial
wah wah, kayaknya ayumi-san ketagihan bekerja sama ama penyanyi Mandarin. Setelah sebelumnya menggaet JJ Lin, sekarang giliran group SpeXial yang dapat kesempatan nyanyi bareng dengan ayumi. Lagu ini sendiri ngebeat, dan memperlihatkan sedikit ‘adegan sensual’, sehingga konsep seksinya kerasa banget. Padahal lucu juga ngeliat member SpeXial yang masih duapuluhan mesti dipasangkan sama ayumi yang sudah kepala tiga. Kabarnya banyak fans SpeXial yang rada bête lo gara-gara ada kontak fisik itu. Haduh.
Wew, minggu ini ada dua belas lagu ternyata. Silahkan dipilih-pilih mana yang sesuai dengan minat kalian, semuanya dijamin baru dan masih fresh from the oven. Happy listening, happy watching! XD
0 Comments